6.7.12

HTML 5

Nah ini saatnya breaking news dulu ya, dan saya mohon maaf karena serial blog belajar sencha touch harus tertunda karena beberapa project yang harus saya selesaikan antara lain implementasi untangle untuk sebuah instansi dengan 1500 users dan juga beberapa kesibukan lainnya.

Sejenak mari kita berkenalan dan belajar HTML5 dulu….
Ide posting ini saya tulis karena saya sangat tergelitik ketika berbicara dengan seorang teman tentang HTML5. Dan pemahaman seorang teman ini sungguh tidak menggambarkan seorang yang mengerti banyak…
Aduh,..saya sendiri masih dalam tahap belajar kok. Oleh karenanya mari kita belajar HTML5 bersama sama….
Saya sudah membahas tentang HTML 5 ketika saya membahas tentang phonegap pada april 2011 yang lalu.
http://sabukhitam.com/blog/wp-content/uploads/2011/12/HTML5-App-Platform-phonegap.pngMengapa demikian, karena phonegap adalah HTML 5 App Platform… seperti yang bisa anda lihat di halama utamanya phonegap. Screen shotnya bisa anda lihat di bawah ini :


HTML5 adalah masa depan yang sudah bisa anda nikmati saat ini. Dukungan yang cukup baik dari berbagai browser modern semakin membuat HTML5 menjadi sangat populer.
Berikut ini sebuah presentasi tentang HTML5 yang berjudul HTML5 adalah masa depan dan phonegap membawakannya untuk Anda hari ini. Link Belajar HTML5 dan Phonegap.

Apakah HTML5?

Yuk kita sama sama berkenalan dengan makhluk yang banyak dibicarakan saat ini.
Sejak keluar HTML tahun 1990, HTML ini terus mengalami perubahan dan disempurnakan, apalagi sejak dibentuknya W3C (world wide web concorcium).
Tugas dan tujuan W3C ini adalah :
W3C’s primary activity is to developing protocols and guidelines that ensure long-term growth for the Web. W3C’s standards define key parts of what makes the World Wide Web work.
Kembali ke HTML5,…
Kembali menurut WIKIPEDIA, HTML5 :
HTML5 is a language for structuring and presenting content for the World Wide Web, and is a core technology of the Internet originally proposed by Opera Software.[1] It is the fifth revision of the HTML standard (created in 1990 and standardized as HTML4 as of 1997)[2] and as of November 2011 is still under development. Its core aims have been to improve the language with support for the latest multimedia while keeping it easily readable by humans and consistently understood by computers and devices (web browsers, parsers, etc.). HTML5 is intended to subsume not only HTML 4, but XHTML 1 and DOM2HTML (particularly JavaScript) as well.[2]
Dari paragraf di atas jelas sekali bahwa HTML5 adalah penyempurnaan dari standard yang sebelumnya pernah dikeluarkan oleh W3C.
Banyak sekali tambahan dari standard sebelumnya. Diantaranya adalah adanya tambahan element seperti : Canvas, Video, Audio. Juga penambahan pada tag di web form serta misalnya section dll.
Prinsipnya lebih memudahkan untuk dibaca dan dimengerti oleh manusia.
Dari sisi user, user tidak pernah tahu apakah halaman web yang sedang dia lihat itu HTML5 atau bukan, kecuali user tersebut melihat source code di dalamnya.

HTML5 Apps?

Nah lho… sebuah aplikasi web yang menggunakan HTML5 untuk representasi user interface dan juga informasi lainnya ke user lewat sebuat internet browser mungkin bisa kita definisikan sebuah aplikasi HTML5.
Tapi perlu dipahami bahwa HTML5 tentu tidak bisa berdiri sendiri. Karena padananya pasti adalah CSS3 dan juga Javascript untuk sisi client dan juga butuh server side apps nya misalnya dengan PHP, ASP atau yang lainnya.
Jadi misalnya WordPress Blog, yang theme nya murni menggunakan TAG HTML5, maka bisa dikatakan bahwa itu adalah HTML Apps?
Jadi jika Anda sudah punya website, anda tidak perlu buat web terpisah misal dalam sub domain dengan menggunakan HTML5. Lha kan jadi double gitu?
Anda cukup merubah mark up di HTML nya menyesuaikan dengan HTML5, dan misalnya anda mau menampilkan video, tinggal pasang kode yang sesuai dengan HTML5.

Resources Belajar HTML5?

Berikut ini adalah template HTML5 :
?
1
2
3
4
5
6
7
8
9
<!DOCTYPE html>
 
<html>
<head>
    <title>Page Title</title>
</head>
<body>
</body>
</html>
Sederhana sekali bukan? Ya tentu saja.

No comments:

Post a Comment